English French German Spain Italian Dutch

Russian Brazil Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Kamis, 04 Agustus 2016

Alasan Kamu Perlu Mencoba Tabungan Berjangka



PT. Rifan Financindo Berjangka, Bagi beberapa orang yang rutin dan sudah terbiasa menyisihkan sebagian pendapatannya, menabung bukanlah kegiatan yang sulit. Namun ada beberapa orang yang merasa kesulitan untuk mulai menabung. Nah, kesulitan ini yang seringkali menjadi alasan untuk tidak dapat mulai menabung. Kebiasaan menabung memang jika tidak dipaksa maka tidak akan pernah berhasil. Sulit bukan berarti tidak bisa bukan? Tidak ada salahnya kamu mencoba mulai menabung, untuk kemandirian finansial.

Saat ini di Bank banyak menyediakan banyak produk tabungan, salah satunya adalah tabungan berjangka. Kamu dapat memanfaatkan tabungan berjangka ini untuk memenuhi kebutuhan jangka pendek kamu. Mewujudkan rencana liburan, lanjut studi, atau membeli barang tertentu. Jika mungkin, tidak ada salahnya kamu memilih tabungan berjangka ini untuk menyiapkan dana pensiun.

Tabungan berjangka ini adalah salah satu produk Bank berupa tabungan yang dikemas dalam jangka waktu tertentu. Pilihan jangka waktunya pun beragam, kamu dapat menyesuaikan dengan waktu yang kamu inginkan. Bedanya dengan tabungan biasa, tabungan berjangka ini tidak dapat ditarik sebelum jangka waktunya berakhir. Serunya dana yang kamu simpan di tabungan berjangka memiliki bunga yang lebih tinggi daripada tabungan biasa. Selain memberikan bunga lebih tinggi, beberapa Bank bahkan memberikan fasilitas asuransi atau beberapa hadiah menarik.

Produk tabungan berjangka ini cocok buat kamu yang sulit menabung. Dengan 'terpaksa' menyimpan sejumlah uang di Bank, maka kamu akan rutin menabung. Daripada gaji habis untuk hal yang tidak perlu? Nah, jika kamu memiliki rencana jangka pendek seperti liburan ke Luar Negeri kamu dapat memanfaatkan tabungan ini.

Sebelum memutuskan untuk memilih tabungan berjangka ini, tentukan jangka waktu yang akan kamu pilih. Serta rencanakan tabungan ini akan kamu gunakan untuk apa. Setelah itu tentukan besarnya nominal yang akan kamu tabung setiap bulannya. Untuk permulaan lebih baik mulai dengan nominal yang tidak terlalu tinggi.

Menabung memang sangat penting, karena kamu tidak akan tahu apa yang akan terjadi di masa depan. Bagaimana, tertarik untuk mencoba? PT. Rifan Financindo Berjangka.


Sumber : Vemale

0 komentar :

Posting Komentar

 
Disclaimer: Semua informasi yang tersedia dalam blog ini hanya bersifat informasi saja. Kami berusaha menyajikan informasi yang terbaik, akan tetapi kami tidak menjamin keakuratan dan kelengkapan dari semua informasi atau analisa yang tersedia. Kami tidak bertanggung jawab terhadap semua kerugian baik langsung maupun tidak langsung yang dialami oleh pembaca atau pihak lain akibat menggunakan informasi dari blog ini.

PT. Rifan Financindo Berjangka Surabaya
Wisma Bii Lt. 16 Jl. Pemuda 60-70 Surabaya 60271 Telp : 031-5349800(hunting), Fax : 031-5347800