Harga emas spot dan berjangka di bursa
Comex pada penutupan perdagangan Rabu 15 Oktober 2014 terpantau ditutup
menguat cukup signifikan dini hari tadi. Penguatan harga emas di bursa
Comex dipicu oleh sentimen positif kuat dari rilis data Retail Sales
Amerika Serikat.
Rilis data sektor retail Amerika Serikat
yang mengalami penurunan terpantau memicu harga emas untuk semakin
melejit di Comex. Laporan data yang menyatakan sektor retail Amerika
Serikat pada bulan September melemah dari 5,0% di tahun 2013 ke 4,3% di
tahun 2014, memicu aksi beli terhadap emas menguat seiring indikasi
buruk pada perekonomian Amerika Serikat. Bahkan meskipun data tersebut
berada di atas ekspektasi di 3,91%, aksi beli terhadap emas tetap kuat
pasca rilis data.
Sebelumnya, pada awal perdagangan harga
emas sempat terdorong untuk tergerak melemah pasca trend bullish sejak
pekan lalu. Pelemahan tersebut didasari oleh cenderung melemahnya
dorongan fundamental kuat sejak pekan lalu pasca rilis data IMF yang
menurunkan proyeksi pertumbuhan global serta pernyataan hasil rapat FOMC
yang cenderung memberi indikasi peningkatan suku bunga Amerika Serikat
belum akan dilakukan dalam waktu dekat. Selain itu, pergeraka harga emas
juga tertekan oleh nilai Dollar Amerika Serikat yang mengalami
penguatan.
Pada penutupan perdagangan emas spot Rabu
15 Oktober 2014 di Comex, harga emas spot terpantau ditutup menguat
dini hari tadi. Harga emas spot Comex ditutup naik 0,77% di tingkat
harga $1.241,8/t oz atau menguat $9,5/t oz.
Sementara pada penutupan perdagangan emas
berjangka di bursa Comex, harga emas berjangka juga ditutup menguat
cukup signifikan dini hari tadi. Harga emas berjangka Comex untuk
kontrak Desember 2014 ditutup naik 0,85% ke tingkat harga $1.244,8/t oz
atau menguat $10,51/t oz.
Analyst Vibiz Research Center memprediksi
harga emas masih berpotensi untuk melanjutkan penguatan pada
perdagangan hari ini di Comex. Hal tersebut dilandasi oleh ekspektasi
memburuknya data initial jobless claims Amerika Serikat pada rilis data
hari ini. Terkait pergerakan harga, range normal diprediksi akan berada
di kisaran $1.210-$1.264,5 pada emas spot dan $1.210-$1.267,5 pada emas
berjangka Comex kontrak Desember 2014.
Sumber : Vibiznews
Bagus Aditoro/ Analyst Economy Research at Vibiz Research/VM/VBN
Editor: Jul Allens
image: Wikimedia
0 komentar :
Posting Komentar