Pada
perdagangan di bursa saham Hong Kong pagi ini terjadi kenaikan yang
cukup signifikan (4/8). Bursa saham di negara ini menguat abaikan
sentiment negative dari bursa Wall Street pada akhir perdagangan pekan
lalu.
Mood para investor di Asia hari ini
cenderung masam setelah data dari Tiongkok menunjukkan bahwa pertumbuhan
aktivitas sector jasa di negara tersebut mencapai level terendah dalam
enam bulan belakangan untuk bulan Juli. Pesanan baru mengalami kenaikan
paling kecil dari satu tahun belakangan. Akan tetapi didorong kenaikan
bursa Tiongkok, bursa Hong Kong membukukan peningkatan yang cukup
signifikan.
Saham-saham unggulan di bursa Hong Kong
tampak mengalami pergerakan yang bervariasi. Cheung Kong melemah sebesar
0.70 hkd menjadi 142.90 hkd. HSBC mengalami penurunan 0.55 hkd menjadi
82.20 hkd. Power Assets menguat sebesar 0.60 hkd menjadi 70.25 hkd. The
Wharf Holdings mengalami peningkatan 0.30 hkd menjadi 61.45 hkd.
Indeks hang seng hari ini bergerak
menguat terbatas. Indeks spot membukukan kenaikan sebesar 55.88 poin
atau 0.23 persen dan berada di level 24588.31.
Indeks berjangka hang seng mengalami
pembukaan di level 24477 pagi ini. Indeks turun 58 poin dibandingkan
dengan posisi penutupan perdagangan sebelumnya. Saat ini indeks
berjangka terpantau bergerak cenderung menguat dan berada di level 24575
poin.
Analis Vibiz Research dari Vibiz
Consulting memperkirakan bahwa pergerakan indeks berjangka pada
perdagangan hari ini akan cenderung mengalami penurunan terbatas. Indeks
berjangka diperkirakan akan mengalami pergerakan pada kisaran 24500 –
24650 poin.
Sumber : Vibiznews
Ika Akbarwati/Senior Analyst Economic Research at Vibiz Research/VM/VBN
Editor: Jul Allens
Foto: Wikipedia
0 komentar :
Posting Komentar