PT. Rifan Financindo Berjangka - Ladies, apapun yang berlebihan atau kekurangan memang tidak baik, begitu juga degan tidur. Jika Anda terlalu sering tidur, tubuh akan terasa lesu, cepat lelah dan tidak bersemangat. Namun jika Anda kurang tidur, kesehatan juga akan mengganggu. Saat ini, lebih banyak orang yang kekurangan tidur daripada mereka yang terlalu banyak tidur karena padatnya aktivitas yang dilakukan.
Rata-rata waktu yang dibutuhkan seseorang untuk tidur bisa berbeda-beda tergantung dari umur mereka. Untuk bayi, biasanya mereka lebih banyak tidur hingga 15 jam per hari, sedangkan untuk orang dewasa hingga lanjut usia rata-rata membutuhkan 7-8 jam per hari.
Angka tersebut jauh lebih sedikit dibanding yang dibutuhkan bayi atau anak kecil, meski begitu tetap saja banyak orang yang memilih untuk memperpendek waktu tidur mereka, bahkan ada pula yang tidak tidur sama sekali selama sehari. Padahal ada beberapa hal buruk yang bisa terjadi jika Anda tidak tidur berdasarkan kidshealth.com.
Ketika Anda melewatkan waktu tidur semalam, bisa membuat orang linglung dan ceroboh. Tidak tidur selama dua malam, Anda akan memiliki masalah dalam berpikir dan melakukan berbagai hal, karena otak tidak bisa berpikir jernih dan semestinya. Setelah 5 hari tidak tidur, Anda akan mengalami halusinasi atau melihat sesuatu yang sebenarnya tidak terjadi atau tidak ada.
Jadi, jangan gila Ladies, Anda benar-benar butuh tidur untuk mengistirahatkan otak dan membuatnya bisa bekerja dengan semestinya.
Sumber : Vemale
Senin, 15 Desember 2014
Awas, Ini Hal Bodoh Yang Anda Alami Jika Tidak Tidur Berhari-Hari
Langganan:
Posting Komentar
(
Atom
)
0 komentar :
Posting Komentar