Penjualan retail Jepang secara tak terduga anjlok pada bulan Desember 2014. Menurut laporan dari Kementerian Perdagangan Jepang pada Kamis (29/01) hari ini, penjualan retail Jepang tergelincir 0.3 persen dari bulan November, sekaligus menjadi kemerosotan bulanan yang ketiga.
Angka tersebut tak sebanding dengan estimasi analis Bloomberg yang menyebutkan adanya kenaikan hingga 0.3 persen. Secara keseluruhan, penjualan retail Jepang mengalami kenaikan hingga 1.7 persen pada tahun 2014.
Menyusul laporan tersebut, Yen melemah terhadap Dolar dengan USD/JPY yang diperdagangkan pada 117.74 atau naik sebanyak 0.16 persen. Selain itu, Dolar AS memang tengah mendominasi pasar, terutama setelah pengumuman hasil rapat FOMC The Fed dini hari tadi.
Pemulihan yang terjadi dalam belanja konsumen di Jepang terluka oleh kebijakan kenaikan pajak yang dibutuhkan untuk memacu perekonomian. Lemahnya penjualan retail kali ini menjadi tantangan tersendiri bagi PM Shinzo Abe untuk mengupayakan pemulihan. Pembicaraan antara pengusaha dan pimpinan Serikat Pekerja pada musim semi tahun ini akan mempertimbangkan perihal kenaikan upah yang saat ini terbilang masih terlalu kecil untuk mengimbangi naiknya biaya hidup konsumen.
Penjualan Retail Jepang
Sumber : Seputar Forex
Jumat, 30 Januari 2015
Penjualan Retail Jepang Desember Anjlok, Yen Terperosok
Langganan:
Posting Komentar
(
Atom
)
0 komentar :
Posting Komentar