English French German Spain Italian Dutch

Russian Brazil Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Senin, 25 Januari 2016

Penguatan Wall Street Beri Imbas Positif ke Bursa Asia

Sejumlah orang tercermin dalam papan yang menampilkan indeks saham di Tokyo, Jepang, Jumat, (10/7/ 2015). Harga saham Nikkei mengalami perubahan mengikuti gejolak pasar Tiongkok. (REUTERS/Thomas Peter)

PT. Rifan Financindo Berjangka, Bursa saham Asia bergerak menguat pada perdagangan saham awal pekan ini setelah bursa saham Amerika Serikat (AS) pada akhir pekan lalu. Penguatan itu ditopang dari harga minyak dunia yang menguat.

Indeks saham MSCI Asia Pasifik di luar Jepang naik 0,2 persen. Indeks saham Jepang Topix mendaki 0,7 persen, dan alami penguatan tertinggi sejak 19 Januari 2016.

Indeks saham Australia naik 1,1 persen dan indeks saham Selandia Baru/NZX 50 mendaki 0,7 persen. Penguatan indeks saham diikuti indeks saham Korea Selatan Kospi mendaki 0,7 persen.

Bursa saham AS mendaki sekitar 2 persen pada perdagangan saham Jumat pekan lalu. Hal tersebut berdampak terhadap pergerakan bursa saham Asia di awal pekan ini. Harga minyak pun menguat ke level US$ 32 per barel. Hal tersebut juga menyeret bursa saham ke zona positif.

Selain itu, bursa saham global juga mendapatkan sentimen positif dari langkah bank sentral Eropa yang mengisyaratkan langkah pelonggaran moneter tambahan. Pada pekan ini, bank sentral Amerika Serikat (AS) dan Jepang akan mengadakan pertemuan.

Pelaku pasar pun akan mencari sinyal dan petunjuk mengenai rencana kenaikan suku bunga pada tahap kedua. Pelaku pasar juga berspekulasi terhadap langkah pelonggaran tambahan oleh bank sentral Jepang.

"Pada pekan ini ini cukup sibuk dengan sejumlah agenda pertemuan bank sentral mulai dari Amerika Serikat dan Jepang. Kami berharap ada tidak ada tindakan dari kedua bank sentral itu meski investor akan mencari hal lebih lembut seiring penurunan harga minyak dan menurunkan ekspektasi inflasi global," tulis analis Barclays seperti dikutip dari laman Reuters, Senin (25/1/2016).

Di pasar uang, dolar stabil di kisaran 118,75 per yen setelah melonjak 0,9 persen pada Jumat pekan lalu. Euro stabil di kisaran US$ 1,0792. Harga minyak mentah turun 0,2 persen menjadi US$ 32,12 per barel. (Ahm/Ndw)


Sumber : Liputan 6

0 komentar :

Posting Komentar

 
Disclaimer: Semua informasi yang tersedia dalam blog ini hanya bersifat informasi saja. Kami berusaha menyajikan informasi yang terbaik, akan tetapi kami tidak menjamin keakuratan dan kelengkapan dari semua informasi atau analisa yang tersedia. Kami tidak bertanggung jawab terhadap semua kerugian baik langsung maupun tidak langsung yang dialami oleh pembaca atau pihak lain akibat menggunakan informasi dari blog ini.

PT. Rifan Financindo Berjangka Surabaya
Wisma Bii Lt. 16 Jl. Pemuda 60-70 Surabaya 60271 Telp : 031-5349800(hunting), Fax : 031-5347800