Harga
emas spot dan berjangka di Bursa Comex pada perdagangan Rabu 23 Juli
2014 terpantau ditutup melemah tipis dini hari tadi. Pelemahan harga
emas di Bursa Comex dipicu oleh pergerakan menguat pada nilai mata uang
Dollar AS.
Pergerakan menguat nilai Dollar AS pada
Rabu lalu, terpantau menjadi faktor determinan terkuat yang memicu
kembali tergerusnya harga emas di Bursa Comex. Nilai Dollar AS yang naik
hingga 0,4% terhadap kumpulan Major Currencies, membuat harga emas
menjadi relatif bertambah mahal akibat emas Comex yang diperdagangkan
dalam Dollar AS.
Sebelumnya, harga emas telah terangkat
dalam 6 dari 7 pekan terakhir akibat kondisi geopolitik global yang
belum stabil. Imbas dari hal tersebut, harga emas bahkan hingga kini
masih dapat berada pada kisaran diatas $1.300/t oz. Namun, data AS,
indikasi kelanjutan kebijakan The Fed, serta penguatan Bursa Wall Street
telah memicu pelemahan harga emas sejak pekan lalu.
Pada perdagangan Rabu 23 Juli 2014 di
Bursa Comex, harga emas spot ditutup melemah tipis dini hari tadi. Harga
emas spot Comex turun 0,13% ke tingkat harga $1.304,5/t oz atau melemah
$1,7/t oz.
Sementara pada perdagangan emas berjangka
Comex, harga emas berjangka juga terpantau ditutup melemah. Harga emas
berjangka Comex untuk kontrak Agustus 2014 turun 0,12% ke tingkat harga
$1.305,2/t oz atau melemah $1,6/t oz.
Analis Vibiz Research dari Vibiz
Consulting memprediksi harga emas akan cenderung melemah pada
perdagangan ini namun akan cukup terpengaruh oleh rilis data klaim
pengangguran AS pada hari ini. Hal tersebut dilandasi oleh dibutuhkannya
sentimen arahan baru pada pergerakan harga emas setelah faktor
fundamental dari data AS sebelumnya serta geopolitik global telah
melemah. Terkait pergerakan harga emas, range normal diprediksi akan
berada di kisaran $1.298-$1.314 pada emas spot dan $1.298-$1.315 pada
emas berjangka Comex kontrak Agustus 2014.
Sumber : Vibiznews
0 komentar :
Posting Komentar