English French German Spain Italian Dutch

Russian Brazil Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Rabu, 02 September 2015

Minum Teh Bunga Sepatu Untuk Turunkan Tekanan Darah



PT. Rifan Financindo Berjangka, Bunga sepatu merupakan salah satu bunga yang tak hanya menawan dan indah, tetapi juga memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan serta kecantikan. Dikutip dari laman prevention.com, ketika seseorang bisa memanfaatkan dan mengolah bunga sepatu dengan baik, hal ini bisa membuat orang tersebut terbebas dari masalah tekanan darah tinggi.

Beberapa penelitian terbaru yang dilakukan oleh para ilmuwan menemukan sebuah temuan yang mengejutkan seputar manfaat bunga sepatu untuk kesehatan. Para ilmuwan menemukan bahwa di dalam bunga sepatu mengandung beberapa nutrisi yang sangat baik untuk kesehatan. Bahkan, beberapa ilmuwan percaya bahwa nutrisi yang terkandung di dalam bunga sepatu bisa membuat jantung menjadi lebih sehat. Tidak hanya itu saja, penelitian menyebutkan jika bunga sepatu bisa menurunkan tekanan darah dalam diri seseorang dalam waktu yang cepat dan dengan cara yang mudah.


Teh bunga sepatu | Photo: Copyright Thinkstockphotos.com 
 
Teh bunga sepatu | Photo: Copyright Thinkstockphotos.com

Ilmuwan menemukan jika bunga sepatu bersifat diuretik yang membantu tubuh menghilangkan kelebihan air, bunga sepatu mengandung anthocyanin di mana zat ini bisa memblokir angiotensin converting enzyme (ACE) yaitu senyawa yang bisa menyebabkan pembuluh darah mengeruh dan bermasalah. Selain bisa memblokir ACE, nutrisi pada bunga sepatu juga bisa menurunkan tekanan darah dengan baik. Untuk memanfaatkan bunga sepatu sebagai penurun tekanan darah, Anda bisa memanfaatkannya dengan membuatnya menjadi teh bunga sepatu.


 
 
Membuat teh bunga sepatu sebenarnya sangat mudah. Bahan yang perlu Anda siapkan antara lain adalah 4 gelas air, 3 sdm bunga sepatu kering atau 5 tangkai bunga sepatu segar, 7 cm kayu manis, 2 sdm madu dan 1 buah jeruk (ambil airnya). Setelah semua bahan siap, selanjutnya, rebus air hingga mendidih. Masukkan bunga sepatu dan kayu manis lalu rebus hingga bunga sepatu layu hingga warna air menjadi berubah. Angkat dan saring ke dalam gelas. Tambahkan madu dan air jeruk. Nikmati selagi hangat. 
 


Selain bisa menurunkan tekanan darah, manfaat lain dari teh bunga sepatu adalah obat alami flu, teh bunga sepatu akan menambah energi dalam tubuh, menyembuhkan sakit tenggorokan maupun batuk, mengatasi rambut rontok hingga mengatasi kolesterol berlebih dalam tubuh.

Semoga artikel ini bermanfaat dan jangan lupa untuk membuat teh bunga sepatu di rumah ya. Miliki tubuh sehat setiap hari dengan memanfaatkan bahan-bahan alami yang ada di sekitar Anda. Jika dengan cara mudah dan biaya murah saja bisa mendapatkan tubuh sehat, kenapa harus cari cara susah dan mahal untuk sehat.


Sumber : Vemale

0 komentar :

Posting Komentar

 
Disclaimer: Semua informasi yang tersedia dalam blog ini hanya bersifat informasi saja. Kami berusaha menyajikan informasi yang terbaik, akan tetapi kami tidak menjamin keakuratan dan kelengkapan dari semua informasi atau analisa yang tersedia. Kami tidak bertanggung jawab terhadap semua kerugian baik langsung maupun tidak langsung yang dialami oleh pembaca atau pihak lain akibat menggunakan informasi dari blog ini.

PT. Rifan Financindo Berjangka Surabaya
Wisma Bii Lt. 16 Jl. Pemuda 60-70 Surabaya 60271 Telp : 031-5349800(hunting), Fax : 031-5347800