English French German Spain Italian Dutch

Russian Brazil Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Selasa, 13 Mei 2014

DigiTimes: Sony akan Kembali Merilis Smartphone Tahan Air untuk Kelas Menengah

Selasa, 13 Mei 2014


Jika menyebut Sony Xperia, mungkin salah satu hal yang tertanam dalam benak Anda adalah kemampuan tahan air pada beberapa perangkatnya. Namun akhir-akhir ini hanya perangkat dengan harga tinggi seperti Xperia Z2, Z1, Z1S atau Xperia Z1 Compact yang dibekali fitur ini. Dulu Sony pernah merilis Xperia Go di tahun 2012, tampaknya mereka akan kembali merilis perangkat serupa.

Menurut DigiTimes dari Taiwan, beberapa penyuplai Sony menyebutkan bawa Sony akan memperkenalkan smartphone tahan air dengan harga di bawah 300 dolar AS (Rp. 3,46 juta). Dilaporkan para penyuplai ini sudah siap untuk merakit perangkat semacam ini, namun perangkat ini masih lama dirilisnya, kemungkinan tahun depan.

Menariknya, DigiTimes menyebutkan bahwa perusahaan lain juga tertarik membuat portfolio perangkat tahan air. Seperti Samsung, yang sudah memiliki Galaxy S5 yang tahan air, HTC, Motorola dan Lenovo dikabarkan akan mengikuti jejak Sony dan pabrikan Jepang lainnya, yang sudah sejak lama meluncurkan smartphone atau ponsel tahan air.

Sumber : Tekno Up

0 komentar :

Posting Komentar

 
Disclaimer: Semua informasi yang tersedia dalam blog ini hanya bersifat informasi saja. Kami berusaha menyajikan informasi yang terbaik, akan tetapi kami tidak menjamin keakuratan dan kelengkapan dari semua informasi atau analisa yang tersedia. Kami tidak bertanggung jawab terhadap semua kerugian baik langsung maupun tidak langsung yang dialami oleh pembaca atau pihak lain akibat menggunakan informasi dari blog ini.

PT. Rifan Financindo Berjangka Surabaya
Wisma Bii Lt. 16 Jl. Pemuda 60-70 Surabaya 60271 Telp : 031-5349800(hunting), Fax : 031-5347800