Emas yang
ditransaksikan di pasar spot dini hari ini ( 24 Januari ) terpantau
bergerak menguat cukup tajam , dan harga emas tersebut terpantau naik
setelah dibuka di 1235.7 USD/oz t di awal perdagangan (00.00 GMT). Emas
spot versus Dollar AS telah naik sekitar 26.14 USD/oz t atau sekitar
2.11 % dan pada saat berita ini diturunkan nilai bergulir terpantau
berada pada kisaran 1261.85 USD/oz t.
Dollar AS terpantau menerima sentimen
negatif yang cukup tajam dari investor sehingga melambungkan harga emas
spot, setelah National Association of Realtors (AS) mengumumkan bahwa
terdapat sinyal yang tidak terlalu menggembirakan pada sektor perumahan
di Amerika Serikat.
Hal itu ditunjukkan dengan adanya
kenaikan pada indikator fundamental ekonomi Existing Home Sales yang
hanya naik ke angka 4.87M dari nilai periode sebelumnya yaitu 4.82M.
Laporan tersebut menunjukkan kinerja yang lebih rendah dari estimasi
sejumlah ekonom, yang memperkirakan akan dapat naik ke angka 4.94M.
Terhadap Euro pada XAUEUR dan harga emas
tersebut terpantau naik setelah dibuka di 912.35 EUR/oz t di awal
perdagangan (00.00 GMT). Emas spot telah sekitar 8.44 EUR /oz t atau
sekitar 0.92 % dan pada saat berita ini diturunkan nilai bergulir
terpantau berada pada kisaran 920.8 EUR /oz t.
Pada XAUGBP, emas spot pada dini hari ini
menguat setelah dibuka pada 745.25 GBP/oz t di awal perdagangan (00.00
GMT) dan telah naik sekitar 12.3 GBP /oz t atau sekitar 1.65 %. Pada
saat berita ini diturunkan nilai bergulir terpantau berada pada kisaran
757.55 GBP /oz t.
(IY/JA/vbn)
Sumber : Vibiznews