Assalamu’alaikum wR wB
Salam sejahtera buat kita semua, semoga kita semua selamat di perjalanan sampai ke tujuan
Setelah
kawasaki memperkenalkan ninja 250 sl, tentunya banyak yang ingin
membandingkannya dengan musuh bebuyutan kawasaki di sentul yaitu cbr250.
Bagaimana performanya, apakah bisa menggantikan posisi ninja 250 twin
untuk balapan di sentul ?
Sesungguhnya petanyaan sejenis ini sudah
dijawab pihak kawasaki, bahwa tujuan dari ninja 250sl ini bukan buat
balapan di sentul, tetapi untuk menggantikan posisi ninja 150 rr 2tak.
Akan tetapi karena sama2 satu silinder dengan cbr250 tentunya wajar
kalau ada yang mebanding2kannya, terutama untuk balapan di sentul.
Secara
fair performa kedua motor ini bisa dibandingkan melalui data resmi yang
baku, yaitu spek engine-nya. Perhatikan tabel berikut. Stroke cbr250 55
mm sedangkan n250sl 61.2 mm, dari data ini terlihat bahwa cbr250
memiliki kesempatan yang lebih luas untuk meng-upgrade power di rpm atas
(khas untuk balapan), perhatikan piston speed masing2 motor.
Dari
rasio transmisinya terlihat cbr25o lebih berat dari n250sl, sehingga
memungkinkan cbr250 memiliki topspeed yang lebih tinggi dari n250sl.
Tapi
n250sl memiliki keunggulan disisi power dan bobot yang lebih ringan
sehingga akselerasinya lebih mantab dari cbr250. Sayangnya power n250sl
dikail pada rpm yang lebih tinggi, sehingga akselerasi di putaran bawah
masih menang cbr250, perhatikan posisi torsi cbr250 yang lebih besar dan
dikail pada rpm yang lebih rendah dari n250sl.
Akibat dari perbedaan rasio transmisinya maka kelihatan bahwa topspeed cbr250 lebih tinggi dari n250sl, hampir di semua rpm.
Menurut
informasi resmi, topspeed n250sl adalah 153 kpj (onspeedo), artinya
pada rpm 10000, n250sl sudah tidak mampu menambah kecepatan lagi. Di
tabel pada gigi-6, 10000 rpm menunjukkan topspeed 149.81 kpj, jadi
penyimpangan speedometer-nya sekitar 2%.
Sedangkan untuk cbr250,
menurut pengujian user yang diunggah di youtube menunjukkan kecepatan
162 kpj /9750 rpm dan 174 kpj /10500 rpm.
Jika
melihat topspeed dan rpm di tabel maka kemungkinan topspeed riil nya
157.6 kpj dan 169.7 kpj, berarti penyimpangan speedometer nya 3%.
Tetapi
secara keseluruhan, Ninja 250 SL memang berada di atas CBR 250, baik
dari tampilan, harga maupun powernya. Jadi bagi yang sudah berniat bulat
meminang N250SL, langsung saja inden ke deler, masalah performa bisa
diakalin, lihat di sini.
Gimana menurut bro semua ???
Semoga bermanfaat, wassalamu’alaikum wR wB.
Sumber : Moto Gokil
0 komentar :
Posting Komentar