English French German Spain Italian Dutch

Russian Brazil Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Selasa, 11 Februari 2014

Harga Emas Lanjutkan Rally Capai Tertinggi Sejak November


Pada perdagangan elektronik di Asia hari ini harga emas terpantau melanjutnya rally (11/2). Harga logam mulia ini menguat hingga mencapai posisi paling tinggi sejak bulan November seiring dengan kenaikan pembelian oleh pembeli dari China. Konsumsi emas di China mencapai rekor paling tinggi sepanjang sejarah.

Volume perdagangan emas spot Shanghai mengalami peningkatan hingga mencapai posisi paling tinggi dalam Sembilan belakangan belakangan setelah sebuah laporan kemarin menunjukkan bahwa permintaan emas di China menguat sebesar 41 persen di tahun 2013.

Hari ini Janet Yellen akan melakukan testimoni pertama selaku Gubernur Fed di hadapan anggota kongres AS. Para investor mencari arahan mengenai pergerakan kebijakan stimulus moneter di negara itu melalui pidato Yellen tersebut.

Hari ini harga emas melejit hingga mencapai posisi 1283.95 dollar, atau mengalami peningkatan sebesar 9.65 dollar dibandingkan dengan penutupan perdagangan dini hari tadi. Harga emas terpantau sempat mencapai posisi 1287.50 dollar, paling tinggi sejak tanggal 18 November lalu.

Analis Vibiz Research dari Vibiz Consulting memperkirakan bahwa pergerakan harga emas spot LLG pada perdagangan hari ini akan cenderung berada dalam kondisi yang menguat. Harga logam mulia ini diperkirakan akan mengalami pergerakan pada kisaran 1270 – 1295 dollar.

Sumber : Vibiznews

0 komentar :

Posting Komentar

 
Disclaimer: Semua informasi yang tersedia dalam blog ini hanya bersifat informasi saja. Kami berusaha menyajikan informasi yang terbaik, akan tetapi kami tidak menjamin keakuratan dan kelengkapan dari semua informasi atau analisa yang tersedia. Kami tidak bertanggung jawab terhadap semua kerugian baik langsung maupun tidak langsung yang dialami oleh pembaca atau pihak lain akibat menggunakan informasi dari blog ini.

PT. Rifan Financindo Berjangka Surabaya
Wisma Bii Lt. 16 Jl. Pemuda 60-70 Surabaya 60271 Telp : 031-5349800(hunting), Fax : 031-5347800