Rifanfinancindo - Gerak Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat terbatas pada awal perdagangan saham menjelang akhir pekan ini.
Penguatan IHSG juga didukung dari nilai tukar rupiah menguat terhadap dolar Amerika Serikat (AS).
Pada pra pembukaan perdagangan saham, Jumat (5/4/2019), IHSG naik tipis 6,46 poin atau 0,10 persen ke posisi 6.501,09.
Pada pembukaan pukul 09.00 waktu JATS, IHSG menguat terbatas 4,2 poin atau 0,06 persen ke posisi 6.498,83. Indeks saham LQ45 menguat 0,07 persen ke posisi 1.026,62. Sebagian besar indeks saham acuan menghijau.
Baca Juga :
- PT RIFAN FINANCINDO | Sosialisasi Perdagangan Berjangka Harus Lebih Agresif: Masih Butuh Political Will Pemerintah
- PT RIFAN FINANCINDO BERJANGKA | Rifan Financindo Berjangka Gelar Sosialisasi Cerdas Berinvestasi
- PT RIFAN FINANCINDO BERJANGKA SURABAYA | PT Rifan Financindo Berjangka Buka Workshop Apa Itu Perusahaan Pialang, Masyarakat Harus Tahu
- RIFAN FINANCINDO | Kerja Sama dengan USU, Rifan Financindo Siapkan Investor Masa Depan
- PT RIFAN | Bursa Berjangka Indonesia Belum Maksimal Dilirik Investor
- RIFANFINANCINDO | Rifan Financindo Intensifkan Edukasi
- RIFAN FINANCINDO BERJANGKA | Berburu keuntungan berlimpah melalui industri perdagangan berjangka komoditi
- RIFAN | Rifan Financindo Optimistis Transaksi 500.000 Lot Tercapai
- PT. RIFAN FINANCINDO BERJANGKA | Sharing & Diskusi Perusahaan Pialang Berjangka PT. RFB
- PT. RIFAN | PT Rifan Financindo Berjangka Optimistis PBK Tetap Tumbuh di Medan
- RIFAN BERJANGKA | Bisnis Investasi Perdagangan Berjangka Komoditi, Berpotensi tapi Perlu Kerja Keras
- PT. RIFAN FINANCINDO | JFX, KBI dan Rifan Financindo Hadirkan Pusat Belajar Futures Trading di Kampus Universitas Sriwijaya
- PT RIFANFINANCINDO | RFB Surabaya Bidik 250 Nasabah Baru hingga Akhir Tahun
- PT RFB | PT RFB Gelar Media Workshop
- PT RIFANFINANCINDO BERJANGKA | Mengenal Perdagangan Berjangka Komoditi, Begini Manfaat dan Cara Kenali Penipuan Berkedok PBK
- RFB | RFB Masih Dipercaya, Transaksi Meningkat.
Total frekuensi perdagangan saham 26.081 kali dengan volume perdagangan 1,5 miliar saham. Nilai transaksi harian Rp 555,2 miliar. Investor asing beli saham Rp 20,73 miliar di pasar regular. Posisi dolar Amerika Serikat (AS) berada di kisaran Rp 14.145.
Sebagian besar sektor saham melemah. Sektor saham pertanian melemah 0,73 persen dan memimpin penurunan terbesar. Disusul sektor saham aneka industri susu 0,45 persen dan sektor saham industri dasar tergelincir 0,21 persen.
Sementara itu, sektor saham keuangan menguat 0,39 persen, dan bukukan penguatan terbesar.
Saham-saham yang menguat antara lain saham GLOB menanjak 18,78 persen ke posisi Rp 525 per saham, saham ISAT mendaki 3,67 persen ke posisi Rp 2.540 per saham, dan saham CASS menguat 3,6 persen ke posisi Rp 720 per saham.
Sementara itu, saham CAKK turun 9,73 persen ke posisi Rp 167 per saham, saham DART merosot 9,68 persen ke posisi Rp 280 per saham, dan saham MIKA tergelincir 2,75 persen ke posisi Rp 1.945 per saham.
Bursa saham Asia cenderung bervariasi. Indeks saham Korea Selatan Kospi naik tipis 0,01 persen, indeks saham Jepang Nikkei mendaki 0,26 persen dan indeks saham Singapura menguat 0,30 persen.
Prediksi Analis
Sebelumnya, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan melemah pada perdagangan saham Jumat, 5 April 2019.
Head of Research PT Reliance Sekuritas Indonesia Lanjar Nafi memprediksi, IHSG masih akan bergerak tertahan dengan support dan resistance 6410-6520.
Dia menjelaskan, kemungkinan IHSG untuk melaju ke zona merah itu terlihat secara teknikal.
"Indikasi terkoreksi masih cenderung membayangi melihat tren line jangka menengah yang membentuk pola bearish trend," ujarnya di Jakarta.
Berbeda, Analis PT Artha Sekuritas Dennies Christoper mengungkapkan, IHSG akan menguat. Namun, penguatan itu pun masih akan bersifat terbatas.
"Indikator stochastic bergerak mendekati area overbought menandakan rentang penguatan akan terbatas di kisaran 6.481-6.506," ucap dia.
Adapun saham rekomendasi menurut Dennies ialah saham PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE), PT Summarecon Agung Tbk (SMRA), dan PT Astra International Tbk (ASII).
Sedangkan Lanjar menganjurkan saham PT JAPFA Tbk (JPFA), PT Lippo Cikarang Tbk (LPCK), serta PT Malindo Feedmil Tbk (MAIN). Rifanfinancindo.
Sumber : liputan 6
0 komentar :
Posting Komentar