English French German Spain Italian Dutch

Russian Brazil Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Selasa, 04 Mei 2021

Rekomendasi Emas 4 Mei 2021: Naik karena Banyaknya Fundamental Pendukung

 

PT Rifan - Harga emas naik solid pada awal perdagangan sesi New York sebagian karena pembelian dari “bargain hunter”, sedikit menguatnya harga minyak mentah AS dan melemahnya indeks dollar AS.

Harga emas berpegang kepada keuntungannya dan terdorong melanjutkan kenaikannya ke     arah $1,800 per ons dengan sedikit melambatnya momentum di sektor manufaktur, menurut data terbaru dari Institute for Supply Management (ISM).

ISM mengatakan indeks manufaktur menunjukkan angka di 60.7% untuk bulan April, turun dari angka bulan Maret di 64.7%. Angka ini meleset daripada yang diperkirakan sebesar 65.0%.

Baca Juga :

Emas berjangka kontrak bulan Juni naik $23.90 ke $1,791.60 per troy ons. Sementara perak Comex bulan Juli naik $0.652 ke $26.53 per ons.

Pasar saham global bervariasi dalam perdagangan semalam, dengan saham Asia kebanyakan melemah sementara saham Eropa kebanyakan menguat. Indeks saham AS mengarah naik ketika perdagangan sesi New York dimulai.

Para trader dan investor bersemangat memulai minggu perdagangan di bulan yang baru di tengah data ekonomi belakangan ini yang umumnya menunjukkan menguatnya aktifitas bisnis AS dan turunnya kasus Covid – 19 yang menunjukkan pandemi akhirnya melepaskan cengkeramannya terhadap negara dengan perekonomian terbesar di dunia.

“Support” terdekat menunggu di $1,765 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $1,734 dan kemudian $1,723. “Resistance” terdekat menunggu di $1,800 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $1,810 dan kemudian $1,840. PT Rifan.

Sumber : Vibiznews

0 komentar :

Posting Komentar

 
Disclaimer: Semua informasi yang tersedia dalam blog ini hanya bersifat informasi saja. Kami berusaha menyajikan informasi yang terbaik, akan tetapi kami tidak menjamin keakuratan dan kelengkapan dari semua informasi atau analisa yang tersedia. Kami tidak bertanggung jawab terhadap semua kerugian baik langsung maupun tidak langsung yang dialami oleh pembaca atau pihak lain akibat menggunakan informasi dari blog ini.

PT. Rifan Financindo Berjangka Surabaya
Wisma Bii Lt. 16 Jl. Pemuda 60-70 Surabaya 60271 Telp : 031-5349800(hunting), Fax : 031-5347800