English French German Spain Italian Dutch

Russian Brazil Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Rabu, 16 September 2020

Rekomendasi Harga Emas 16 September 2020: Turun Karena Koreksi Atas Kenaikan sebelumnya


PT Rifan Financindo - Harga emas turun sedikit pada pertengahan perdagangan sesi AS hari Selasa karena aksi ambil untung yang rutin dari para trader jangka pendek dan koreksi turun dari keuntungan sebelumnya. Sedikit “rebound” dari dolar AS dari penurunan sebelumnya, memberikan semacam tekanan atas metal berharga kemarin. Selain itu membaiknya minat terhadap resiko di pasar juga merupakan faktor yang negatip bagi pasar emas yang safe-haven.

Emas berjangka kontrak bulan Oktober terakhir turun $2.60 per ons pada $1,952.10. Sedangkan emas Antam ditawarkan beli pada Rp 1.037.000,- per gram, naik Rp 6000.-

Pasar saham global kebanyakan naik dalam perdagangan semalam. Indeks saham AS naik lebiih tinggi pada pertengahan hari perdagangan. Minat terhadap resiko dari para trader dan investor meningkat pada awal minggu ini dengan banyak pasar saham yang telah mengalami “rebound” dari tekanan jual yang kuat belakangan ini memulai bulan September. Harapan akan vaksin Covid dan merger saham baru-baru ini juga mendorong sikap investor untuk optimis.

Baca Juga :

Data ekonomi Cina yang dilaporkan lebih baik daripada yang diperkirakan untuk “output industrial” dan penjualan ritel bulan Agustus. Setelah kembali berbelanja namun dengan keragu-raguan, sekarang para pembelanja kembali dengan penuh, dimana konsumsi bulan lalu melampaui dari data tahun lalu.

Pertemuan para bank sentral utama dunia menjadi sorotan pada minggu ini. Federal Reserve, Bank of England dan Bank of Japan akan mengadakan pertemuan kebijakannya pada minggu ini.

Turunnya infeksi dan kematian di Amerika Serikat kemungkinan akan membuat tidak adanya perubahan keputusan dalam pertemuan Federal Reserve pada minggu ini. Sebelumnya the Fed mengumumkan pergerakan kebijakan menjadi “dovish” secara jangka panjang yang memprioritaskan employment yang penuh dengan resiko naiknya inflasi. Federal Reserve AS juga akan memberikan proyeksi ekonomi yang baru. Proyeksi yang berhati-hati tanpa tanda-tanda menambah stimulus bisa mengecewakan para investor.

Penurunan harga emas selanjutnya akan berhadapan dengan “support” terdekat di $1,937.00 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $1,925.00 dan kemudian $1,900.00. Sedangkan kenaikannya akan berhadapan dengan “resistance” terdekat di $1,973.80 yang apabila berhasil dilewati akan lanjut ke $1,992.50 dan kemudian $1,997.97. PT Rifan Financindo.


Sumber : Vibiznews

0 komentar :

Posting Komentar

 
Disclaimer: Semua informasi yang tersedia dalam blog ini hanya bersifat informasi saja. Kami berusaha menyajikan informasi yang terbaik, akan tetapi kami tidak menjamin keakuratan dan kelengkapan dari semua informasi atau analisa yang tersedia. Kami tidak bertanggung jawab terhadap semua kerugian baik langsung maupun tidak langsung yang dialami oleh pembaca atau pihak lain akibat menggunakan informasi dari blog ini.

PT. Rifan Financindo Berjangka Surabaya
Wisma Bii Lt. 16 Jl. Pemuda 60-70 Surabaya 60271 Telp : 031-5349800(hunting), Fax : 031-5347800